Friday, September 28, 2007
Holiday in Paris
So, tanggal 19 sampai 27 Sept lalu aku liburan ke Paris. Aslinya cuman 5 days karena 2 days dihabiskan di atas pesawat alias jam tempuhnya tuh 21 jam 30 menitan dari Sydney, singgah di Thailand 30 menitan trus terbang ke London. Dari London ke Paris naik British Airway (lamanya 1 jam 30 menitan). Total perjalanan memakan waktu 25 jam karena ada waktu lamanya transit nunggu pesawat berangkat.

Ngapain aja di Paris? Aslinya cuma spent waktu 2 hari pertama di Paris, lalu nginep di La Grande Motte tapi spent 1 hari di La Grande Motte dan 1 hari berikutnya di Montpellier lalu balik La Grande Motte buat rest malamnya. Besoknya langsung check out buat ke Paris, trus jalan-jalan trus besok check out lagi, nitip koper lalu jalan2 lagi trus ambil koper dan cabut ke bandara.

Jadwalnya padat dan tempat yang dikunjungi banyak, rincian yang kami kunjungi di Paris:

1. Arc de Triomphe
2. Louvre Museum (tempatnya Monalisa)
3. Keliling Seine River
4. Notre Dame
5. Paris Wheel
6. Versailes
7. Galleria Lafayette (the big shopping centre)

Yang dikunjungi di Montpellier:
1. La Grande Motte (ini tempat kami nginep dan daerah ini termasuk dalam Montpellier
2. Montpellier Plaza (Opera Comedie Plaza)
3. Stade de la Mosson (stadium-nya Montpellier, tempat Aussie vs Fiji bertanding di Rugby game taon ini)
4. Arc de Triomphe-nya Montpellier
5. Peyrou
6. Aqueduct

Selaen itu kami semua juga sempat merasakan fine dining ala French, thanks to Andrew yang selalu traktir kami semua dinner. French dining disini bisa 3-4 jam lamanya karena mulai dari entree, main meal trus ke dessert lanjut ke coffee or wine or beer. Abis itu ga langsung ke hotel tapi masih lanjut ke pub minum2 beer. Bener-bener kuat dah bule-bule itu buat melek terus. Tentu saja aku menolak minum beer karena aku ga suka baunya dan hanya mencoba sedikit wine.

Cerita-ceritanya tentu saja bakal dibahas satu-satu. Sementara ini, silakan liat-liat foto2nya di:
Flickr account aku.
 
posted by Lilia at 7:33 pm | Permalink |


1 Comments:


At Monday, October 01, 2007 5:03:00 pm, Anonymous Anonymous

Stooop stooooop. Bikin gua ngiler en kepengen aja, stooop please